SISWA-SISWI BERPRESTASI MA NURUL KHOIROH RAIH JUARA PADA PORSENI MADRASAH ALIYAH TINGKAT KABUPATEN BANYUWANGI 2025

 


Membanggakan. Siswa dan siswi MA Nurul Khoiroh berhasil membawa 5 piala dalam ajang Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni) jenjang Madrasah Aliyah tingkat Kabupaten Banyuwangi, pada hari Sabtu, 10 Mei 2025, bertempat di MAN 4 Banyuwangi. Adapun prestasi yang diraih, yakni: juara 1 lomba cabor lari 5000 meter atas nama Ananda Febri Abdul Aziz, juara 1 cabor catur atas nama Ananda Shohibul Ikrom, juara 1 lomba cipta baca puisi atas nama Ananda Nur Halimah, juara 3 lomba pidato Bahasa Inggris atas nama Ananda Naja Salfarida, dan juara 1 regu voli putra dimana terdapat salah satu siswa terbaik MA Nurul Khoiroh atas nama ananda Budi Waskito. Namun, perjuangan tidak hanya berhenti sampai di sini. Para juara 1 tersebut akan bergabung dengan perwakilan atlet yang tergabung dalam kontingen Banyuwangi untuk berlaga dalam Porseni tingkat Provinsi, yang akan diselenggarakan di Kabupaten Jember pada tanggal 23 s.d. 26 Juni 2025 mendatang. Tetap semangat dan menjunjung tinggi suportivitas!